Terlengkap, Berikut Cara Cetak Rekening Koran BRI + Persyaratannya

Artikel tentang cara cetak rekening koran BRI ini saya buat berdasarkan pengalaman pribadi setelah beberapa minggu yang lalu mengajukannya di kantor cabang bank terdekat di tempat tinggal saya. Karena penting dan insyaallah bermanfaat, maka dari itu saya berniat membagikan informasi berikut ini.

Cerita bermula ketika saya mendapat transferan di rekening BRI saya secara misterius. Semula, saya mengira itu transferan datangnya dari pembeli jasa artikel. Akan tetapi setelah menunggu lebih dari 3 hari tak ada seorang pun yang mengkonfirmasi kepada saya.

Karena penasaran saya memutuskan untuk melakukan pengajuan cetak rekening kantor cabang BRI yang ada di daerah saya. Memang saya sudah menggunakan layanan internet banking, tetapi karena ingin mendapatkan penjelasan lebih dari pihak bank maka saya memutuskan melakukan hal tersebut.

Namun sebelum saya menjelaskan bagaimana prosedur cetak rekening koran, ada baiknya anda mengetahui tentang pengertian, fungsi, dan manfaat mengajukan rekening koran. Langsung saja simak pembahasannya berikut ini :

 

Pengertian Rekening Koran

Rekening koran merupakan ringkasan seluruh transaksi keuangan yang terdapat pada rekening tabungan. Baik itu milik pribadi maupun perusahaan, dana masuk maupun dana keluar.

Dahulunya rekening koran begitu banyak dicari sebelum era teknologi yang semakin canggih saat ini dengan hadirnya layanan seperti internet banking ataupun mobile banking. Namun berbeda kondisinya dengan saat ini dimana rekening koran sudah jarang diajukan atau digunakan.

 

Baca juga : apa itu ATM link?

 

Fungsi Rekening Koran

Walaupun kini sudah jarang sekali orang yang menggunakannya, namun faktanya layanan perbankan yang satu ini tetap memiliki banyak kegunaan antara lain :

Artikel menarik lainnya :  3+ Cara Cek IMEI Iphone, Gampang Sekali!

 

Pengajuan Visa

Ketika hendak berpergian keluar negeri dalam waktu yang lama, dokumen visa sangat dibutuhkan. Bila anda ingin mengajukan permohonan visa, kita harus mempunyai bukti bahwa kita benar-benar memiliki uang yang cukup untuk hidup di negara lain.

Persyaratan yang diminta biasanya dokumen yang bisa membuktikan kondisi finansial seseorang. Bisa berupa slip gaji, Surat Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), dan juga daftar riwayat transaksi selama 3 atau 6 bulan terakhir yang bisa diketahui salah satunya dari rekening koran.

 

Mengetahui Ringkasan Transaksi

Banyak yang mengira hasil print buku tabungan adalah rekening koran, padahal itu dua hal yang berbeda. Namun jika melihat tujuannya, pengajuan rekening koran dan print buku tabungan sama-sama untuk mengetahui Ringkasan Transaksi terakhir.

Pada hasil print/cetak buku tabungan hanya menampilkan nominal dan tanggal transaksi saja. Sedangkan pada rekening koran semua tampil secara jelas baik itu nomor rekening, nominal, tanggal, dan lain sebagainya.

 

Baca juga : biaya transfer ovo saat ini.

 

Sebagai Bukti Hukum

Rekening koran biasanya juga dibutuhkan oleh para pebisnis online yang terlebih perselisihan dengan pembeli. Si pembeli merasa bahwa dia telah transfer uang, tetapi si penjual merasa belum menerima uang sepeser pun.

Dan untuk membuktikan hal ini, rekening koran menjadi solusinya dan bisa menjadi bukti hukum kuat di kepolisian maupun pengadilan. Di dalam rekening koran terlihat secara jelas apakah uang transferan sudah masuk ataukah belum.

 

Pengajuan Pinjaman

Apabila kita akan mengajukan pinjaman atau kredit seperti Kredit Tanpa Agunan (KTA), Kredit Pemilikan Rumah (KPR), atau Kredit Kendaraan Bermotor (KKB). Pasti pihak bank akan meminta riwayat transaksi keuangan yakni rekening koran.

 

Mengikuti Lelang

Apabila anda mengikuti lelang, terutama lelang proyek milik swasta ataupun pemerintah rekening koran biasanya bakalan di minta. Peserta lelang diwajibkan untuk memberi bukti kepemilikan dana dengan cara menunjukkan jumlah saldo yang ada pada rekening.

Artikel menarik lainnya :  Cara Membuka Rekening BRI di Luar Domisili KTP (Panduan Lengkap)

 

Audit Keuangan Perusahaan

Tak hanya berguna untuk perorangan saja, rekening koran juga bermanfaat bagi perusahaan. Pasalnya, rekening koran merupakan hal yang penting bagi perusahaan.

Adapun fungsi rekening koran bagi perusahaan adalah untuk melakukan rekap daftar keuangan, baik transaksi arus masuk maupun keluar. Jadi bilamana ada suatu hal yang tidak wajar pada sebuah transaksi rekening perusahaan, hal ini dapat segera diatasi.

 

Persyaratan Dokumen untuk Pengajuan Cetak Rekening Koran

Ada beberapa dokumen penting yang harus anda bawa ke bank untuk mengajukan print rekening koran yaitu sebagai berikut :

 

Kartu Identitas

Kartu identitas seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Surat Izin Mengemudi (SIM) harus anda bawa karena nantinya pihak bank akan mencocokkan nama pada kartu identitas dengan nama yang ada pada buku tabungan. Jika berbeda, tentu permohonan tidak bisa diproses.

 

Buku Tabungan

Selain kartu identitas, buku tabungan asli juga harus anda bawa ketika pergi ke bank untuk melakukan pengajuan rekening koran. Data di buku tabungan dan kartu identitas akan dicek apakah sudah sesuai ataukah belum.

 

Kartu Debet

Berdasarkan pengalaman penulis, kartu Debet atau kartu ATM BRI tidak diminta oleh petugas. Entah karena lupa atau bagaimana saya tidak tau. Namun sebagai bentuk persiapan, tak ada salahnya jika anda membawa kartu yang satu ini. Oke?

 

Anda harus tau : pengiriman mudah dan cepat, inilah caranya!

 

Cara Cetak Rekening Koran BRI

Rekening koran BRI
Gambar rekening koran BRI

Perlu untuk anda ketahui, setiap bank mungkin punya cara yang berbeda-beda dalam hal proses pengajuan rekening koran. Namun untuk Bank BRI (Bank Rakyat Indonesia), kurang lebih caranya adalah sebagai berikut :

 

Pergi ke Kantor Cabang Bank BRI yang Ada di Wilayah Anda

Silakan pergi ke kantor cabang BRI yang ada di wilayah anda untuk mencetak rekening koran. Atau bisa juga kantor pusatnya. Disarankan untuk datang lebih awal agar antrian tidak terlalu panjang.

Artikel menarik lainnya :  Apa itu Forex : Pengertian, Cara Kerja, dan Resiko [Lengkap]

Berangkatlah sekitar jam 8 pagi. Jangan lupa mandi, sikat gigi, dan bila perlu pakailah parfum yang wangi supaya pihak bank merasa nyaman berinteraksi dengan anda.

 

Temui Satpam

Teruntuk anda yang baru pertama kali melakukan hal ini, ketika baru saja tiba di bank sebaiknya tidak langsung masuk begitu saja. Pastinya anda akan kebingungan, ingat pengajuan cetak rekening koran tidaklah sama dengan mencetak buku tabungan biasa.

Untuk itulah, sebaiknya anda menyapa satpam yang biasanya ada di depan pintu bank. Sampaikan keinginan anda bahwa ingin mencetak rekening koran. Dan satpam akan meminta anda menunjukkan kartu identitas dan buku tabungan.

Setelah itu, satpam BRI akan menunjukkan atau mengantarkan ke ruangan khusus bagi para nasabah yang ingin mengajukan rekening koran. Bukan customer service, bukan teller, tapi ada petugas khusus.

 

Saat Di Dalam Ruangan

Karena jumlah orang yang mengajukan sangat sedikit, pengalaman saya tidak ada nomor antrian yang didapat. Bahkan ketika itu saya bisa langsung masuk ke ruangan untuk bertemu petugas khusus yang melayani masalah rekening koran.

Tunjukkan persyaratan dokumen seperti yang sudah saya jelaskan di atas. Nantinya semua dokumen akan dicocokkan sebelum permohonan anda diproses oleh pihak bank.

Apakah prosesnya lama? Semua tergantung dari anda juga. Apabila anda ingin mencetak rekening koran hanya untuk 1 bulan saja, maka prosesnya bisa sangat cepat. Tetapi apabila anda ingin mencetak rekening koran untuk waktu yang lebih lama (misal 12 bulan) maka prosesnya juga bisa lebih lama lagi.

Apakah dikenakan biaya administrasi? Berkaca dari apa yang telah dilakukan penulis, pihak bank tidak meminta uang administrasi sepeserpun kepada saya. Namun saya pernah membaca di salah satu website bahwa biaya cetak rekening koran BRI adalah 12 bulan adalah Rp 25.000. Jadi untuk berjaga-jaga, tidak ada salahnya untuk membawa uang lebih.

 

Baca juga : cara mengatasi kartu ATM tertelan

 

Penutup

Terakhir, jangan lupa ucapkan terima kasih kepada petugas dan juga satpam yang telah membantu anda ya. Jika ditotal waktu yang dihabiskan di dalam ruangan tidak sampai 30 menit. Wah, sangat cepat ya?

Akhir kata, demikian informasi yang dapat saya bagikan mengenai cara cetak rekening koran BRI, terima kasih dan semoga bermanfaat bagi semua.

10 pemikiran pada “Terlengkap, Berikut Cara Cetak Rekening Koran BRI + Persyaratannya”

  1. Ternyata tata cara mencetak rekening koran BRI tidak sesulit yang saya bayangkan. Caranya cukup mudah dan gratis pula, namun kalau misalkan yang mau dicetak hingga 12 bulan kemungkinan bakalan dikenakan biaya Rp 25.000. Terima kasih atas tipsnya admin.

    Balas
    • KTP saya Jawa timur, tapi cetak rekening koran di Sumatera Selatan. Jadi, kemungkinan besar juga bisa di daerah lain. Asalkan mbak bawa KTP dan buku tabungan saat ke bank.

      Terima kasih

      Balas

Tinggalkan komentar