Microsoft Akan Kembalikan Format Tanggal pada Judul Update Windows?

Seperti yang sudah kita ketahui bersama, Microsoft baru saja mengubah penamaan judul Windows Update menjadi lebih pendek, salah satunya yaitu dengan menghilangkan tanggal.

Bagi Anda yang belum tahu, informasi selengkapnya bisa dibaca pada artikel √ Microsoft Ubah Penamaan Update Windows 11 Jadi Lebih Ringkas. Microsoft sengaja melakukannya agar pengguna bisa memahami maksud update yang didapatkan.

Namun perubahan ini ternyata diprotes oleh para administrator IT. Mereka beranggapan bahwa format tersebut akan menyulitkan dalam hal pelacakan dan dokumentasi.

Tanggal rilis sangat penting untuk identifikasi cepat saat troubleshooting. Format baru menyulitkan tim IT dalam memastikan sistem sudah diperbarui. Selain itu, menurut mereka KB number an build justru dianggap terlalu teknis untuk pengguna awam.

Microsoft Mendengarkan Feedback Tersebut

Microsoft Mendengarkan Feedback Tersebut

Melalui website resmi Microsoft, Microsoft telah memberikan catatan khusus yaitu “Editor’s note 10.31.2025: We are actively listening to your feedback and planning further improvements. Thank you for helping us create a better user experience.“.

Catatan ini membuktikan bahwa pihak Microsoft benar-benar mendengarkan keluhan dari para administator IT.

Apakah Microsoft Akan Kembalikan Format Tanggal pada Judul Update Windows?

Sejauh ini belum ada pengumuman resmi apakah Microsoft akan melakukan perubahan ini atau tidak. Jadi, belum bisa dipastikan format penamaan Update Windows untuk selanjutnya.

Apakah tetap mempertahankan seperti sekarang atau kembali berubah seperti dahulu. Bisa saja Microsoft menggunakan format baru yang bisa memenuhi permintaan pengguna awam dan para pakar IT.

Mari kita nantikan perkembangan selanjutnya. Kalau Anda sendiri lebih setuju mana? Format baru atau format lama? Yuk, sampaikan jawaban Anda di kolom komentar.

Artikel menarik lainnya :  2 Cara Menggunakan Fitur Reaksi WhatsApp, Gampang Banget!

Tinggalkan komentar