Sebagian orang masih menggunakan aplikasi untuk mengedit atau menciptakan video yang menarik. Cara ini memang tidak salah, namun memiliki kekurangan.
Ketika Anda mendownload dan mengintall aplikasi editor video, maka secara otomatis akan memakan ruang penyimpanan pada perangkat Anda.
Memori pun menjadi lebih cepat penuh dan bisa saja membuat Anda tidak bisa menginstall aplikasi lainnya.
Meskipun tidak semua aplikasi editor video tanpa watermark maupun dengan watermark berukuran besar, namun jelas tetap memberikan pengaruh ke memori smartphone Anda.
Dan jika smartphone 1 jutaan, seharusnya tidak menggunakan aplikasi untuk mengedit video.
Situs Edit Video Online Terbaik 2023

Ingin edit video tanpa menggunakan aplikasi tambahan? Anda bisa menggunakan tools video editing online yang tersedia di browser.
Caranya cukup login ke akun tools tersebut, edit, dan simpan ke perangkat Anda, kalau ingin hasil yang lebih maksimal Anda bisa menggunakan versi premiumnya.
Ada beberapa rekomendasi edit video online free maupun premium yang bisa Anda coba baik melalui HP, iPhone, laptop, maupun komputer. Berikut ini daftar dan ulasannya untuk Anda :
Clipchamp
Situs edit video online pertama yang bisa Anda pakai adalah clipchamp.
Untuk menggunakannya Anda bisa login terlebih dahulu menggunakan akun google atau akun facebook lalu bisa langsung melakukan pengeditan.
Clipchamp hadir dengan berbagai fitur menarik berkualitas pro. Tools ini sudah digunakan lebih dari 17 juta pengguna di lebih dari 200 negara.
Climpchamp hadir dalam dua versi, yaitu versi free dan versi pro. Untuk versi gratisnya, hanya untuk satu pengguna saja resolusi video 480p sedangkan untuk versi premiumnya resolusinya jauh lebih besar serta ada fitur penyimpanan cloud.
Climpchamp memiliki banyak sekali template yang bisa Anda kustomisasi secara langsung.
Climpchamp memberikan pengalaman berbeda berkat teknologi terkini yang membuat Anda bisa mengedit video lebih cepat.
Baik pemula maupun profesional, siapapun bisa dengan mudah menggunakan tools yang satu ini.
Canva
Canva bukan hanya sekitar aplikasi atau tools untuk mendesain gambar, tetapi juga bisa dipakai sebagai editor video.
Sama halnya seperti climpchamp, tools ini juga gratis namun ada juga versi premiumnya.
Canva juga sangat mudah digunakan sehingga cocok digunakan oleh siapa saja. Bahkan, edit video via Canva bisa dilakukan hanya dari smartphone saja.
Penggunaan canva untuk mengedit video sangatlah mudah. Login dengan akun google Anda, kemudian pilih template video yang sudah tersedia sesuai keinginan lalu mulai mengedit.
Videosoftdev
Salah satu web edit video online terbaik adalah videosoftdev yang dikembangkan oleh Multilab LLc.
Tools satu ini mendukung berbagai format video seperti VI, MP4, MKV, MPG, WMV, 3GP, FLV dan lainnya.
Dengan videosoftdev, Anda bisa menciptakan video dengan berbagai efek baik visual maupun audio. Hadir dengan antarmuka yang sederhana, membuat siapapun tidak merasa kesulitan ketika menggunakan tools yang satu ini.
Anda bisa mendownload videosoftdev secara gratis bahkan tanpa ada watermark dan iklan yang mengganggu.
Jika belum mengerti bagaimana cara penggunaannya, Anda bisa bertanya langsung ke technical support.
Clideo
Rekomendasi situs edit video online selanjutnya adalah Clideo. Lewat situs ini, Anda bisa membuat video dari video, musik, foto, gif, maupun yang lainnya.
Anda bisa mengatur resolusi dan format video sesuai keinginan. Bahkan, tersedia juga ukuran yang cocok untuk video di instagram stories, facebook, dan juga YouTube.
Dengan antarmuka yang intuitif, membuat siapapun bisa dengan mudah menggunakan tools yang satu ini. Bahkan tak harus berpengalaman dalam membuat sebuah video.
Selain itu, pada Clideo juga ada tools-tools editor lainnya seperti compress video untuk memperkecil ukuran video, add subtitles untuk menambahkan subtitle pada video berbahasa Inggris, cut video untuk memotong durasi video, slideshow maker untuk membuat video slideshow, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Magisto
Magisto video editor jadi pilihan selanjutnya yang bisa Anda pakai untuk mengedit suatu video agar jadi lebih menarik.
Jika Anda ingin mengubah foto dan video menjadi video cerita menarik, maka Magisto adalah yang paling tepat untuk Anda gunakan.
Bukan hanya itu saja, pada video Anda juga bisa menambahkan musik DNA berbagai efek menarik lainnya.
Pilih footage, pilih style editing, tambahkan musik, lalu simpan hasilnya, semudah itu membuat video dari tools magisto.
Magisto juga cocok digunakan untuk membuat video untuk kepentingan marketing seperti pembuatan video instagram marketing, Facebook Marketing dan sejenisnya.
Bahkan magisto telah menjadi partner resmi Facebook Marketing dan juga YouTube.
Wevideo
Bagi Anda yang sedang mencari situs edit video, maka wevideo tidak boleh dilewatkan. Wevideo, mudah, cepat dan fleksibel digunakan.
Tools wevideo bisa digunakan membuat video untuk berbagai keperluan seperti video pembelajaran, video promosi bisnis, ataupun sekedar video story.
Sudah 30 juta lebih pengguna menggunakan tools wevideo, jadi Anda wajib mencobanya juga.
Anda bisa mencoba terlebih dahulu versi gratisnya. Namun untuk fitur yang lebih lengkap, maka versi pro adalah pilihan tepat.
Tenang saja, harga sewanya tidak terlalu mahal, untuk paket profesional individual dan bisnis Anda cukup membayar $19,99 saja per bulannya dengan tampilan 4K Ultra HD resolution.
Kapwing
Membuat maupun mengedit video juga bisa Anda lakukan dengan memanfaatkan tools online bernama kapwing.
Lewat website ini, Anda bisa menyambung klip video atau memangkasnya, menambahkan transisi, musik, teks, subtitle, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Kapwing mendukung berbagai tipe file baik itu MP4, MOV, AVI, 3GP, maupun yang lainnya. Bahkan tidak ada tanda air sama sekali pada video asalkan Anda login terlebih dahulu sebelum menggunakannya.
Tools kapwing cocok dipakai oleh storytellers, entertainers, educators, dan content creator yang lainnya. Namun pemula juga bisa menggunakannya karena memang tools ini sangat mudah digunakan.
Video Cutter
Editor video satu ini lebih cocok digunakan untuk memotong video yang dianggap terlalu panjang. Anda bisa memangkas video dalam format apapun dengan mudah dan cepat.
Baik itu memotong durasi video maupun memangkas ukurannya, semua bisa dilakukan dari tools yang satu ini. Bahkan meski ukurannya mencapai 4 GB dan kedepannya akan terus ditingkatkan.
Tak hanya itu saja, tools ini juga bisa digunakan untuk memutar video baik itu 90, 180, atau 270 derajat.
Invideo
Situs edit video online terbaik selanjutnya adalah invideo. Jika Anda mengedit video berkualitas HD, maka invideo bisa Anda coba.
Invideo hadir dengan fitur yang sangat lengkap seperti filter, efek, template, stiker, alat, dan lain sebagainya. Total sudah lebih dari 1,2 juta video telah dibuat melalui website invideo.
Berbagai jenis video bisa Anda ciptakan seperti video galeri, video transisi, multilingual video, dan lain sebagainya. Ada banyak pilihan template video yang bisa Anda pilih secara gratis.
Jika Anda ingin mengedit gratis, silakan login terlebih dahulu. Dan Anda juga bisa bergabung dengan 10 ribu video creator lainnya di grup Facebook untuk bertanya tanya dan memperluas jaringan.
Invideo pun juga ada versi premium, namun harganya masih cocok dengan kantong Anda karena tidak terlalu mahal.
Itulah dia berbagai rekomendasi situs edit video online terbaik yang bisa Anda gunakan. Pastikan koneksi internet dalam keadaan bagus ketika Anda membuat atau mengedit video menggunakan tools-tools tersebut.